Sabtu, 25 Desember 2021

Kisah ke-5 Hamba Sahaya Syaikh Atha' Rahmatullah 'alaih

 SHALATNYA ORANG-ORANG SHALIH

Kisah ke-5 

Syaikh Atha' Rahmatullah 'alaih berkata, "Suatu hari aku pergi ke pasar dan ada seorang hamba sahaya wanita yang sedang dijual sambil diberitahukan bahwa hamba itu gila. 

Lantas Aku membelinya seharga tujuh Dinar dan membawa wanita itu ke rumah. Ketika lewat tengah malam, kulihat wanita itu bangun, lalu berwudhu dan shalat. Dalam shalatnya ia menangis terus menerus sehingga aku mengira ia akan mati. 

Selesai shalat ia bermunajat kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala dengan berkata," Wahai Tuhan yang kusembah, demi cinta-Mu kepadaku, kasihanilah Aku! "Mendengar ucapan itu, aku berkata kepadanya," Jangan berkata seperti itu tetapi katakanlah, "Demi cintaku Kepada-Mu! "Mendengar ucapanku ia terkejut dan marah. Ia berkata," Demi Dzat Allah, seandainya bukan karena cinta-Nya kepadaku, tidak mungkin dia menidurkanmu dengan nyenyak dan memberdirikan Aku seperti ini". 
 
Setelah berkata demikian, ia tersungkur sambil membaca beberapa bait syair yang isinya:
Kegelisahan makin nyata
Kalbu kian membara. 
Kesabaran kian sirna
Berlinang-linang air mata

Bagaimana seorang akan bahagia 
Sementara telah tenggelam hatinya 
Dalam kegalauan, kerinduan dan cinta 

Ya Allah, jikalau ada sesuatu perkara
Yang dapat membuatku bahagia
Maka anugerahkanlah kepada hamba

Kemudian ia berdoa dengan keras, "Ya Allah, hubunganku dengan-Mu, yang selama ini tersembunyi telah diketahui oleh makhluk-Mu. Sekarang ambillah aku!" Setelah berkata demikian ia menjerit keras lalu meninggal dunia. "
 
BACA KISAH LAINNYA
 ðŸ”½ðŸ”½ðŸ”½ðŸ”½


BACA KISAH KE >>>
| 1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 |

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ayat Ke-7 Pentingnya Amar Ma'ruf Nahi Mungkar

BAB KESATU AYAT-AYAT YANG MENEGASKAN PENTINGNYA MENYURUH KEPADA KEBAIKAN DAN MENCEGAH DARI KEMUNGKARAN AYAT KE-7 (Hal-XXX) BACA JUGA AYAT KE...