Rabu, 05 Januari 2022

Kepentingan Shalat Fardhu dibandingkan dengan Shalat Sunnah

PASAL 2 

ANCAMAN BAGI YANG MENINGGALKAN SHALAT BERJAMAAH

Hadits ke-5 (Hal-296)

Dari Sayyidina Ibnu Abbas Radhiyallahu 'anhuma, sesungguhnya ia ditanya tentang seseorang yang berpuasa siang hari, berdiri shalat malam hari, tetapi ia tidak menghadiri shalat berjamaah dan tidak menyertai shalat Jum'at, maka Sayyidina Ibnu Abbas Radhiyallahu 'anhuma menjawab, "ia berada di neraka," (H.R. Tirmidzi, dari kitab At-Targhib)

Faidah
Seorang muslim yang disiksa di neraka, suatu ketika akan dikeluarkan juga dari neraka, tetapi tidak diketahui Berapa lama ia akan berada dalam neraka. sebagian sufi yang jahil hanya mementingkan dzikir dan shalat Sunnah tanpa mempedulikan shalat berjamaah dan menyangka dirinya orang yang Shalih. Padahal, kesempurnaan keshalihan adalah dengan mengikuti Baginda Rasulullah Shallallahu 'alaihi Wasallam. 

Sebuah hadits menyebutkan bahwa, ada tiga orang yang dilaknat Allah Subhanahu Wa Ta'ala, yaitu imam yang dibenci makmumnya (dengan alasan yang masuk akal), Wanita yang suaminya tidak Ridha kepadanya, dan orang yang mendengar adzan namun tidak pergi shalat berjamaah.

Baca Hadits ke: | 1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | kembali

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ayat Ke-7 Pentingnya Amar Ma'ruf Nahi Mungkar

BAB KESATU AYAT-AYAT YANG MENEGASKAN PENTINGNYA MENYURUH KEPADA KEBAIKAN DAN MENCEGAH DARI KEMUNGKARAN AYAT KE-7 (Hal-XXX) BACA JUGA AYAT KE...